Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum berencana melakukan pemeriksaan terhadap eks Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum dalam perkara korupsi bailout Bank Century Rp 6,7 triliun. Padahal Timwas Century punya nama baru yang mendapat aliran dana tersebut.
"KPK tidak ada rencana panggil Anas Urbaningrum mengenai kasus Century," kata Jurubicara KPK, Johan Budi Sapto Prabowo di kantor KPK, Jakarta, Senin (4/3/2013).
Tim kecil bentukan Timwas Century DPR hari ini mendatangi Anas Urbaningrum di kediamannya, di Duren Sawit, Jakarta Timur. Ahmad Yani, salah seorang anggota Timwas mengatakan Anas menginformasikan empat nama baru yang diduga terlibat Century.
"Anas kami anggap sama dengan masyarakat yang punya data apa pun. Kalau Timwas ada data yang mau disampaikan, maka KPK akan terima," demikian Johan.
Tim Pengawas Bank Century DPR hari ini bertandang ke Rumah Anas. Mereka bertamu sekitar dua jam lebih. Usai pertemuan, Timwas mengaku sudah menerima data-data penting. Apa data pentingnya, Anas berpesan agar data itu jangan dibocorkan ke publik. Timwas juga rencananya akan memanggil Anas ke DPR. [rob]
KOMENTAR ANDA