post image
KOMENTAR
Setelah sebelumnya ngotot tidak menambah surat suara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut akhirnya mengajukan penambahan logistik Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) 2013.

Hal Ini dilakukan pasca penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilgubsu yang dilakukan kemarin, dimana ditetapkan adanya pertambahan jumlah pemilih sebanyak 15.859 pemilih.

"Kita tambah 20 ribu," kata Komisioner KPU Sumut bidang Logistik, Nurlela Djohan, di kantornya, Selasa (26/2/2013).

Seperti diketahui DPT Pilgubsu 2013 saat ini berjumlah 10.310.872 dari sebelumnya sebanyak 10.295.013. Sehingga jumlah surat suara yang telah dicetak yakni sebanyak 10.552.403 lembar surat suara termasuk 2,5 persen surat suara cadangan dikhawatirkan kurang. Sebab, KPU juga menemukan surat suara yang rusak dari KPU Kabupaten/Kota.

"Banyak yang rusak, tapi belum kita rinci jumlahnya," ujar Nurlela menambahkan. [ded]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa