post image
KOMENTAR
Demam Harlem Shake yang terjadi di belahan negara lain pun singgah di tim pemenangan Calon Gubernur Sumut Amri-RE. Melalui akun twitternya, Wacagub RE Nainggolan yang didukung Partai Demokrat itu memperkenalkan Harlem Shake Ala Sumut Bersatu.

Ini kicau dari akun Cawagub RE, Nainggolan, @RENAINGGOLAN
"Harlem Shake ala Sumut Bersatu -> youtu.be/93-P7xrnyrE #Amri-Rustam fb.me/2mn4GmPNs"

Lalu apa pula itu Harlem Shake? Sejenis makanan ringan atau berat? Ternyata bukan. Harlem Shake adalah tarian bebas yang dilakukan sekumpulan orang sebagai ajang ekspresi diri.

Tarian Harlem Shake ini muncul pada 1981 di kawasan Harlem, New York. Beberapa gerakan Harlem diadaptasi dari tarian di Etiopia. Dan selama dua pekan terakhir, Harlem Shake berubah menjadi virus di Internet. Membuat orang berbondong-bondong mengekspresikan diri mereka.

Pada 2 Februari 2013, sekelompok remaja memulai virus ini. Berawal dari rasa bosan, mereka mulai mengekspresikan diri masing-masing lewat gerakan dan lagu. Mereka menari dengan iringan musik DJ Baauer, berjudul Harlem Shake.

Kelompok yang menamai diri mereka The Sunny Coast Skate ini pun mengunggah rekaman tarian Harlem Shake ke YouTube. Mereka juga meletakkan video itu di halaman Facebook. Ternyata, Harlem Shake menjalar seperti virus viral video, dan mulai menyamai demam Gangnam Style. Sebuah hal yang tak pernah mereka duga. [rob]

Bank Sumut Kembalikan Fitrah Pembangunan, Kembangkan Potensi yang Belum Tergali

Sebelumnya

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Ragam