post image
KOMENTAR
Pilgubsu 7 Maret mendatang tinggal menghitung hari. Mahasiswa diharapkan dapat memilih Calon Gubernur Sumut (Cabugsu) yang sesuai hati nurani dan objektivitas dan bukan karena uang.

''Jangan karena agama, suku apalagi uang. Ingat, kalau kita salah pilih maka 5 tahun ke depan kita bakal menyesal," ujar Parlindungan Purba, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal Pemilihan Sumatera Utara, di sela-sela pelatihan jurnalistik kepada mahasiswa dari 8 fakultas USU yang digelar MedanBagus.com bekerjasama dengan Teguh School of  Democracy dan Rakyat Merdeka Online (RMOL) di gedung LPPM USU Medan, Sabtu (23/2).

Menurut Parlindungan, masyarakat tak perlu ragu apalagi susah untuk memilih calon gubernur yang bakal dipilih.

'Kalau mau pilih, ya pilihlah seperti Jokowi yang benar-benar ingin turun melihat rakyat secara langsung. Kita lihat, gara-gara Jokowi yang suka blusukan, akhirnya SBY pun ikut suka blusukan. Itu pula yang banyak ditiru para calon gubernur kita ini,'' sindir Parlindungan.

Dia berharap, mahasiswa tidak salah pilih terhadap Cagubsu ke depan. ''Jangan mau memilih calon gubernur kalau karena uang. Tapi pilihlah sesuai hati nurani dan objektivitas masing-masing,'' tegasnya. [ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa