post image
KOMENTAR
Cagub/Cawagub Gatot-Tengku Erry dijadwalkan melakukan kampanye akbar di Medan, hari ini, Jumat (22/2/2013). Kampanye yang akan dipusatkan di Lapangan Gajahmada, Jalan Krakatau ini rencananya akan menghadirkan Presiden PKS, Anis Matta.

Ketua Tim Pemenangan GanTeng Ikrimah Hamidy, Kamis (21/2) menerangkan, kampanye di Medan diprediksi akan dihadiri 15 ribu kader dan simpatisan baik dari PKS, Partai Hanura, Partai Patriot, PKNU, dan Partai Nasdem.

Ikrimah menambahkan, Anis Matta sejauh ini masih belum ada perubahan dan tetap akan menjadi jurkam pada kampanye hari ini.

"Sesuai rencana, Anis Matta tetap akan jadi jurkam. Karena Pilkada Gubernur Sumatera Utara ini sangat penting dan menjadi barometer soliditas serta kebangkitan kita," kata Ikrimah di website resmi mereka.

Rapat akbar akan diisi penyampaian visi misi pasangan Gatot-Tengku Erry, pemeragaan pencoblosan kertas suara pasangan nomor lima, serta dimeriahkan atraksi grup musik Bika Ambon yang mempopulerkan lagu Ganteng Style. [ded]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa