Wakil Presiden AS, Joe Biden bersama dua sekretaris kabinet mengunjungi Richmond Selatan, negara bagian Virginia kemarin.
Kunjungannya itu untuk menanyakan ke masyarakat dan pejabat lokal bagaimana cara mencegah kekerasan senjata di Amerika Serikat.
Pihak Gedung Putih saat ini sedang berusaha membangun dukungan publik untuk melakukan serangkaian kontrol senjata. Hal ini maraknya aksi penembakan brutal oleh masyarakat sipil di negara tersebut.
Sebagaimana VOA (Sabtu, 26/1/2013), Biden sebelumnya telah menyerukan undang-undang yang mengharuskan para pembeli senjata untuk diperiksa kesehatan mental dan masalah lainnya, yang nantinya hasilnya akan dimasukkan ke dalam database nasional.
"Harus ada pemeriksaan latar belakang universal. Ini sama sekali tidak berdampak pada kemampuan seseorang untuk memiliki senjata menurut konstitusi," kata Biden. [zul/rob/rmol]
KOMENTAR ANDA