post image
KOMENTAR
Sembilan orang pengunjuk rasa yang menamakan dirinya Generasi Baru Sumatera Utara (GBSU) menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Sumut, Sabtu (12/01/2013).

Aksi ini untuk menyampaikan rasa keprihatinan mereka terhadap banyaknya politisi muda yang terindikasi korupsi dengan menjadikan partai penguasa sebagai tameng. Mereka mendesak, Komisi Pemberantasan Korupsi segera mengaudit dana operasional semua partai dan mempercepat proses hukum kasus-kasus korupsi Hambalang dan lainnya.

"KPK harus secepatnya menyelesaikan proses hukum korupsi hambalang dan seret seluruh politisi yang terlibat korupsi ke penjara," teriak Sastra Sasmita, koordinator GBSU.

Dalam aksi ini, mereka membakar foto sejumlah politisi muda seperti Angelina Sondakh, Anas Urbaningrum, Nazaruddin dan Andi Alfian Malarangeng. Pembakaran dilakukan dengan ritual Cina yakni dengan membakar boneka dan foto masing-masing, bersama uang leluhur yang diletakkan diatas hio.

"Ini simbol bahwas uang itu tidak akan dibawa mati, jadi kita mau mengingatkan mereka jangan terlalu serakah merampas uang rakyat," ujar Dikki salah seorang diantara pengunjuk rasa.

Aksi ini tidak mendapat tanggapan dari anggota DPRD Sumut. Namun aksinya menjadi tontonan para pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut. [ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa