post image
KOMENTAR
Memasuki minggu kedua Tahun 2013, kegalauan pejabat selama ini terjawab. Hari ini Bupati Aceh Utara H Muhammad Thaib atau yang biasa disapa Cek Mad, memutasi sejumlah pejabat setingkat SKPK (Satuan Kerja Perangkat Kabupaten), Sekretaris, Camat hingga Kepala Bidang di lingkungan Pemkab Aceh Utara.

 

 

Sebelumnya banyak beredar nama-nama pejabat yang akan menempati berbagai SKPD Aceh Utara dan bahkan ada pejabat secara blak-blakan menyebutkan dirinya sebagai calon kepala SKPK di instansi tertentu.

 

Adapun pejabat eselon II yang dilantik Marzani, SE, MM sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga Sejahtera, Drs, T. Sulaiman, MM sebagai Kepala Satpol PP dan Wilayatul Hisbah, Ir. Junaidi sebagai Kepala BPBD Aceh Utara, Drs, Jailani Abdullah MM sebagai Kadis Sosial, Naker dan Mobilitas Penduduk, Dra Salwa MM sebagai Inspektur Aceh Utara

 

 

TM. Yakop SE kadis Perindustrian dan Perdagangan, Ir. Mukhtruddin, M.P Kadis Pertanian dan Tanaman Pangan, Drs, Adami, M.Pd Kadis Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, M. Dahlan. HA, SE Kadis Pasar, Kebersihan dan Pertamanan, M. Idris T, SE Kadis Syari’at Islam dan sejumlah pejabat eselon III yang dilantik menjadi Kabag, Sekretaris, Camat dan Kabid di sejumlah SKPD Aceh Utara.

 

Bupati Aceh Utara, H Muhammad Thaib mengatakan, mutasi pejabat di lingkungan Pemkab Aceh Utara merupakan keputusan bersama dengan Baperjakat serta tidak ada intervensi dari pihak manapun dan semata-mata untuk peningkatan karir aparatur serta demi jalannya roda organisasi pemerintahan.

[ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa