post image
KOMENTAR
MBC.  Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Kompi Zeni TNI Kontingen Garuda (Konga) XXXII-B/MINUSTAH (Mission des Nations Unies pour la Stabilisation en Haïti) terus berupaya merampungkan pembangunan jembatan di atas sungai Saint Arment, wilayah Gonaives, Haiti. Hingga saat ini pembangunan sudah mencapai 52,24 persen.

Berdasarkan siaran pers Pusat Penerangan TNI yang diterima Rakyat Merdeka Online (grup media medanbagus.com), Sabtu (5/1), pembangunan jembatan tersebut dipimpin Lettu Czi Luluk Kristanto selaku Perwira Konstruksi. Bentangan jembatan berkonstruksi beton bertulang itu sepanjang delapan meter dan lebar tiga meter serta dibuat dengan struktur tiga buah pilar di tengahnya.
 
Dansatgas Konga XXXII-B Letkol Czi Arief Novianto saat meninjau langsung ke lokasi, Jumat (4/1) menyebutkan, pembangunan jembatan nantinya diperuntukkan sebagai sarana penyeberangan baik untuk kendaraan maupun pejalan kaki.

“Pembangunan jembatan di atas sungai Saint Arment merupakan pekerjaan fase kedua, dimana sebelumnya pada bulan Desember 2012 Satgas Kompi Zeni TNI telah berhasil membangun dua buah jembatan yang diperuntukan khusus bagi para pejalan kaki,” ujar Dansatgas.

Kata Letkol Arief lagi, pihaknya menargetkan pembangunan jembatan berkonstruksi beton tersebut rampung pada 17 Januari 2013. Rencananya, jembatan itu akan diresmikan oleh Staf Representatif Security General (SRSG) MINUSTAH yang dijabat oleh Mr. Mariano Fernandez 19 Januari 2013. [wid/ans/rmol]
 

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas