Rangga I Nugraha tidak mengenal Rasyid Rajasa. Kebetulan, saat kecelakaan itu terjadi di KM 3 tol Jagorawi ke arah Bogor, Rangga Nugraha berada sekitar 100 meter di belakang BMW X5 yang dikendarai anak bungsu Hatta Rajasa itu.
Cerita tentang detik-detik saat kecelakaan terjadi disampaikan Rangga lewat akun Twitternya di @Rga_Nugraha kemarin (Rabu, 2/1). Tanpa menjelaskan jenis mobil yang dikendarainya, Rangga mengatakan, saat tabrakan terjadi ia berada sekitar 100 meter di belakang Rasyid dan memperkirakan BMW X5 yang dikendarai Rasyid melaju dengan kecepatan 140 kilometer per jam.
Ketika kejadian Rasyid Rajasa dalam perjalanan pulang ke rumah orang tuanya di Fatmawati Mansion.
"Eh tahu-tahu saja gedubrak, terus orang-orang bececeran di jalan hampir kelindes," tulis Rangga.
Rangga memuji sikap Rasyid yang segera turun dari mobilnya dan menolong korban.
"Acid's first reaction right after accident yesterday was great. Sayang unit medis dan petugas sangat lamban responnya," tulis Rangga lagi.
Rangga juga mengingat dengan baik salah satu pernyataan Rasyid setelah kecelakaan terjadi. Rasyid mengatakan dirinya siap bertanggung jawab.
"Urusan polisi nanti dulu. Gue salah dan gue pasti tanggung jawab. Sekarang tolong korban dulu di-rescue," begitu antara lain kalimat yang keluar dari mulut Rasyid yang diingat Rangga.
Dalam waktu singkat masyarakat sudah ramai berkumpul di sekitar lokasi kejadian.
Rangga juga masih ingat kalimat lain yang keluar dari mulut Rasyid: "Aduh, gini amat gue tahun baru. Kalau orang ini sampai lewat (meninggal), PR banget gue."
Dalam bagian lain kicauannya, Rangga juga berharap Rasyid dapat tabah menghadapi cobaan ini.
"And now, be tough Cid. come out and face it. Musibah memang tidak ada yang mau, kan," katanya lagi.
Rangga juga mengatakan dirinya baru tahu bahwa mobil yang ditabrak adalah Luxio dari berita sore hari itu.
Dia juga mengatakan ingin sekali mendengarkan keterangan supir mobil Luxio itu. Rangga penasaran mengapa semua korban bisa terlempar ke luar dari mobil.
Rasyid saat ini masih berada dalam perawatan dokter di RS Pusat Pertamina, Jakarta Selatan. Beberapa saat lagi pihak RSPP akan menggelar jumpa pers mengenai kondisi terakhir Rasyid. [rmol/hta]
KOMENTAR ANDA