post image
KOMENTAR
Ketua Umum Angkatan Muda Melayu Indonesia (PB AMMI), Syamsul Arifin, menyatakan dukungannya terhadap Jumiran Abdi untuk bertarung dalam pemilihan gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2013 mendatang.

Hal itu disampaikan oleh Dewan Pembina Pengurus Besar Angkatan Muda Melayu Indonesia (PB AMMI), Zaidan BS.

Menurut Zaidan, saat bertemu Gubernur Sumut non aktif, Syamsul Arifin gelar Datuk Sri Lelawangsa di Jakarta, ada lima pesan yang disampaikan terhadap Jumiran Abdi. Salah satunya adalah  agar Jumiran Abdi yang berpasangan dengan Effendi Simbolon, tetap menjaga atau merenovasi situs Kerajaan Haru, karena dulu Gajah Mada juga pernah bersumpah untuk menaklukan Raja Haru.

Amanah kedua adalah,  soal sumur minyak di Pangkalan Brandan, dijadikan museum kilang minyak dunia, karena menurut Dr Iwan Azhari, dari Pusat Sejarah Universitas Negeri Medan (Unimed), kilang minyak tersebut merupakan salah satu kilang minyak tertua kedua di dunia setelah negara  Amerika.

Amanah selanjutnya, adalah soal tanah ulayat di mana hukum adat itu masih disahkan dalam Undang-Undang, seolah-olah orang  Melayu tidak berada di dalam negerinya sendiri.

"Pesan Datuk Lilawangsa, agar pasangan Effendi Simbolon-Jumiran Abdi, mampu memperjuangkan amanah yang disampaikan. "

Sementara itu, Jumiran Abdi kepada medanbagus.com hari ini Selasa (25/12/2012), mengakui sebelumnya dia sudah menemui Ketua Umum Syamsul Arifin, yang menyatakan dukungannya agar Sumut maju lebih baik.

"Secara pribadi Datuk Sri Lelawangsa  mendukung kami. "  [alf]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa