Dalam pemilihan calon gubernur dan calon wakil gubernur Sumatera Utara (Sumut) 2013 mendatang, pasangan Amri Tambunan-RE Siahaan, mendapat nomor urut empat.
Pasangan yang menyebut dirinya "Demokrat" ini menganggap, nomor urut empat itu merupakan angka banyak yang dalam artian ditunggu oleh semua orang.
Amri Tambunan, melalui hubungan telephone, kepada medanbagus.com Jum'at (14/12/2012) mengatakan, dirinya dan RE Nainggolan optimis menang dan dinanti banyak masyarakat Sumut lima tahun kedepan.
"Saya lagi di Istana Presiden. Empat itu banyak, dan akan banyak yang menunggu kami membangun dan melanjutkan konsep Pak SBY, " kata Amri Tambunan.
Pasangan ini mengangkat konsep pembangunan ekonomi berkelanjutan, peningkatan kesejahteraan rakyat, penambahan dan peningkatan infrastruktur, peningkatan investasi dan pembangunan, serta meningkatkan ekonomi kerakyatan.
"Kami akan melanjutkan prinsip dan konsep kerja Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat yaitu Pak SBY, yang memperjuangkan kemajuan ekonomi kerakyatan. Pembangunan di Sumut harus terus dilanjutkan. "
Amri Tambunan-RE Nainggolan, didukung oleh Partai Demokrat. Partai ini maju tanpa berkoalisi, karena jumlah suara di legislatif sebanyak 27 kursi. Sedangkan syarat untuk bisa mengusung calon harus memiliki minimal 15 kursi di legislatif. Sehingga Demokrat sudah melebihi syarat untuk mencalonkan pasangan itu menjadi calon gubernur dan wakil gubernur Sumut periode 2013-2018 mendatang. [alf]
KOMENTAR ANDA