Aksi buruh yang melakukan blokir jalan masuk menuju Tol Belmerah Belawan Medan, Sumatera Utara (Sumut), hari ini Selasa (11/12/2012) tidak membuahkan hasil.
Setelah berunjukrasa sepanjang hari Selasa pagi hingga sore ribuan buruh yang menuntut kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) Sumut sebesar Rp 2,2 juta, akhirnya membubarkan diri.
Meski kecewa, tetapi mereka tidak putus asa. Menurut buruh, aksi menuntut UMP Rp 2,2 juta itu akan terus mereka perjuangkan.
"Kawan-kawan, hari ini kita belum berhasil, tetapi aksi Rabu (12/12/2012) akan tetap kita lakukan sampai tuntutan dikabulkan, " ujar Baginda Harahap melalui pengeras suara.
Sambil mengendarai sepeda motornya, ribuan buruh akhirnya kembali kekediaman mereka masing-masing.
Seperti Selasa pagi, arus lalulintas sepanjang Kolonel Yos Sudarso Medan yang dilalui buruh kembali mengalami kemacetan.
Meski demikian, ribuan buruh yang berunjukrasa di Pelabuhan Belawan ini tidak melakukan hal yang merugikan masyarakat. [alf]
KOMENTAR ANDA