post image
KOMENTAR
Sampai Senin (10/12/2012) siang, Hans Hartanto (11 tahun) yang dinyatakan hilang oleh pihak keluarga masih belum juga ditemukan.

Hans Hartanto sebelumnya dilaporkan ibunya, Tina karena hilang di Plaza Medan Fair, Minggu (09/12/2012) sekitar pukul 21.00 WIB. Saat dinyatakan hilang itu, Hans yang berkulit putih, memakai kaos berwarna merah (lihat foto-red). 

Karena tak kunjung ditemukan, Tina kemudian membuat pengaduan ke Polsek Medan Baru dan Polresta Medan.

Ibunda bocah malang itu, Tina merasa cemas sebab sudah hampir 12 jam, putranya itu belum juga ditemukan. Dia mengaku kehilangan jejak saat mengajak Hans berbelanja di pusat perbelanjaan yang berada di Jalan Gatot SUbroto. "Anakku sampai sekarang belum pulang, Tuhan tolong aku," ujar Tina lirih.
 
Tina yang berdomisi di Jalan Perpustakaan, kawasan Medan Petisah ini  berharap jika warga yang melihat putranya bisa segera menghubunginya di notelepon 081269219152. [ded]


Polsek Hamparan Perak Tangkap Remaja Diduga Geng Motor

Sebelumnya

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal