post image
KOMENTAR
Penyidikan kasus korupsi proyek pembangunan Hambalang, Bogor, Jawa Barat dipastikan tidak hanya akan berhenti hanya kepada penetapan Andi Alfian Mallarangeng sebagai tersangka.

Demikian dikatakan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan (Jumat, 7/12).

"KPK akan mengembangkannya lebih jauh, itu janji saya," kata Ketua KPK, Abraham Samad di kantor KPK, Jakarta.

Bahkan Samad, lagi-lagi sesumbar kalau saat ini pihaknya tengah menelusuri kemana saja mengalirnya duit pada proyek berbiaya Rp2,5 trilliun tersebut.

"Soal dana, KPK bungkam dulu, karena ini merupakan strategi penyidikan lebih lanjut," demikian mantan aktivis LSM ACC Makasar ini. [rmol/hta]

 

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa