post image
KOMENTAR
Arus lalu lintas di Jalan KL Yos Sudarso, Medan atau persisnya di seputaran KIM II pada Rabu (5/12/2012) pagi ini mulai macat total setelah mobilisasi ribuan buruh yang akan berunjuk rasa mulai terlihat.

Pemicu utama lumpuhnya arus kendaraan itu tak lain adanya aksi sweeping para buruh di beberapa perusahaan di KIM II. Pasalnya ribuan rekan mereka yang menunggu di depan KIM II membuat badan jalan utama Medan-Belawan itu menyempit.

Amatan di lokasi, di setiap konsentrasi massa buruh, pimpinan aksinya terus memberi semangat melalui toa. Lagu dan yel-yel buruh kerap mereka perdengarkan kepada pengguna jalan.

"Hidup buruh! Hidup buruh! Buruh bersatu tak dapat dikalahkan!," teriak mereka.

Rencananya mereka akan melakukan aksi ke beberapa titik di kota Medan seperti Kantor Gubernur Sumatera Utara, DPRD Sumatera Utara dan Bandara Polonia. [rad]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas