post image
KOMENTAR
MBC.  Stok beras di gudang Bulog Maluku dan Maluku Utara masih mencukupi. Bahkan, stok itu bisa memenuhi permintaan hingga 4,8 bulan ke depan.

Begitu dikatakan Kepala Bidang Penyaluran Divisi Regional (Divre) Bulog Maluku M Said, di Ambon (Jumat, 16/11)

"Hingga hari ini tercatat stok beras yang ada sebanyak 20.838 ton," katanya.

Stok beras itu, lanjut dia, saat ini tersimpan di gudang Bulog Kota Ambon sebanyak 15.212 ton, cukup untuk 6,5 bulan ke depan, di Kota Tual 2.600 ton untuk 2,9 bulan, dan di Kota Ternate, ibukota Provinsi Maluku Utara sebanyak 3.026 ton, cukup untuk 2,8 bulan.

"Dari Ambon bisa saja dialihkan sebagian ke Ternate atau Tual. Artinya, kalau di Ternate mulai berkurang bisa didistribusi dari Ambon, begitu juga kalau di Tual yang berkurang," kata Said.

Ia juga mengatakan, Bulog Maluku masih tetap melayani permintaan dari Sub Bulog Ternate, bila terjadi kekosongan stok di daerah itu.

"Demikian juga kalau terjadi kekosongan di Kota Tual yang harus melayani masyarakat di lima kabupaten, yakni Maluku Tenggara, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Kepulauan Aru, Maluku Barat Daya (MBD), selain di kota itu sendiri," katanya.

Ketika ditanyakan tentang penambahan stok, Said mengatakan hal itu tergantung kondisi.

"Kalau stok yang ada mulai berkurang maka sudah pasti Bulog akan membeli lagi untuk mengisi kekurangan," demikian Said. [rmol/hta]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi