post image
KOMENTAR
Israel tengah mempersiapkan serangan yang lebih besar untuk melumpuhkan kelompok Hamas di Jalur Gaza.

Hal itu ditegaskan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, beberapa saat setelah serangan mendadak yang dilancarkan Israel sehari sebelum perayaan Tahun Baru Hijriah 1434 (Rabu, 14/11).

Pemimpin Hamas, Ahmed Said Khalil al-Jabari, tewas dalam serangan itu. Mobil yang dikendarainya terkena misil yang ditembakan dalam serangan udara Israel itu.

"Hari ini kami mengirimkan pesan yang jelas untuk Hamas dan untuk kelompok teroris yang lain," ujar Netanyahu dalam pidato yang disiarkan stasiun televisi Isreal.

"Dan bila dibutuhkan, Angkatan Bersenjata Israel siap untuk memperlebar operasi militer. Kami akan melakukan apapun untuk melindungi warga kami," ujarnya lagi.

Selain menewaskan Ahmed Said Khalil al-Jabari, serangan udara Israel itu juga menewaskan sekitar delapan lainnya dan melukai warga sipil termasuk anak kecil. [rmol/hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa