post image
KOMENTAR
Kepala Bidang Evaluasi dan Diseminasi Kementerian Pemuda dan Olahraga, Wisler Manalu tak jadi diperiksa penyidik KPK. Sedianya pagi ini, Wisler diperiksa sebagai saksi dalam kasus korupsi proyek pusat olahraga di Hambalang, senilai Rp 2,5 triliun.

"Ruangannya full, ruangan kurang," ucap dia sambil berlari dari kejaran wartawan, mengemukakan alasan ketidakjadian pemeriksaan, sesaat lalu, Rabu (14/11).

Wisler masuk ke kantor KPK sekitar pukul 09.30 dan keluar sejam setelahnya.

Saat ditanya mengenai proyek Hambalang, yang disebut-sebut menyeret dua menteri dan seorang wakil menteri KIB II ini, Wisler tak mau mengemukakannya.

"Udah lah mohon maaf, gak ada informasi yang bisa saya sampaikan," ujarnya sambil berlali di kejar wartawan.

Dalam kasus ini KPK telah menetapkan Deddy Kusdinar selaku pejabat pembuat komitmen proyek Hambalang, sebagai tersangka. Terkait kasus ini KPK sudah memeriksa ratusan saksi tapi baru menetapkan satu terdakwa. [rmol/hta]
 

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa