post image
KOMENTAR
  Presiden Barack Obama telah terpilih kembali untuk masa jabatan kedua, mengalahkan penantangnya dari Partai Republik Mitt Romney.

Obama menyampaikan pidato kemenangan dihadapan ribuan pendukung yang bersorak-sorai menyambut kemenangannya di Chicago.

"Kita telah bangkit, kita telah berhasil kembali. Kita tahu di dalam hati kita bahwa bagi Amerika Serikat masa keemasan akan segera tiba," ucap Obama.

Obama menang dengan selisih suara yang cukup memuaskan. Dalam perhitungan presiden terpilih dipastikan telah mendapat 270 suara elektoral. Berdasarkan konstitusi AS, setiap negara bagian mendapat jatah suara elektoral yang disesuaikan dengan populasi.

Selain menyatakan terima kasihnya pada Romney, dalam pidatonya Obama juga menyinggung Joe Biden, wakilnya sebagai wakil presiden terbaik.

"Dan saya tidak akan menjadi Obama yang sekarang jika wanita ini, tidak mau saya nikahi 20 tahun lalu. Michelle, biarkan saya menyatakan hal ini dihadapan umum: saya tidak pernah mencintaimu lebih dari saat ini. Dan saya sangat bangga karena melihat seluruh Amerika mencintaimu juga, sebagai first lady," sambung dia.

"Juga Sasha dan Malia, kalian tumbuh besar menjadi gadis yang kuat, pintar dan cantik seperti ibu kalian. Dan saya bangga pada kalian. Tapi untuk saat ini, cukup satu anjing," lanjut Obama yang diiringi tawa para para pendukung.

Selanjutnya, Obama juga mengucapkan terima kasih kepada tim kampanye yang disebutnya the best of the history.

Pidato kemenangan ini berlangsung selama kurang lebih 30 menit. Dimana setelah mengucapkan terima kasih pada pihak-pihak yang telah mendukungnya, Obama juga memaparkan optimismenya atas masa depan Amerika yang sedang dirundung krisis ekonomi.

Setelah pidatonya berakhir, Obama kemudian menyambut sang wakil presiden, Joe Biden keatas stage untuk kemudian saling memberi selamat. [rmol/hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa