Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat tahun ini menyediakan 24 ekor sapi, satu ekor kerbau, dan satu ekor kambing dalam rangka merayakan idul adha 1433 Hijriah.
Penanggung jawab pemotongan hewan kurban Toto Riyanto menjelaskan bahwa jumlah hewan kurban yang disediakan oleh DPP Partai Demokrat memang lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya. Itu lantaran, seluruh kader demokrat diberikan kesempatan untuk merayakan ditiap daerah pemilihan masing - masing.
"Tahun ini kita laksanakan peringatan Idul Adha di seluruh DPD, DPC, dan 147 anggota fraksi didapilnya masing-masing. Mereka kembali ke daerahnya dan melakukan kegiatan yang serupa," kata Toto di Jalan Tanjung Barat Raya, Jakarta (Jumat, 26/10).
Di antara penyumbang hewan kurban yang berasal dari internal Demokrat itu Bendum DPP Partai Demokrat Sartono seekor sapi, Rudana seekor sapi, Mudani Herlambang satu ekor sapi, Syarif Hasan dua ekor sapi, Ketum Anas Urbaningrum seekor sapi dan Sekjen Edi Baskoro seekor sapi. [rmol/hta]
KOMENTAR ANDA