post image
KOMENTAR
MBC.  Perusahaan China, Ralls Corp, bertekad tetap menuntut Presiden Amerika Serikat Ba­rack Obama karena telah mem­blokir proyek kincir angin yang rencananya akan dibangun dekat fasilitas militer AS. Me­reka akan terus berjuang hingga akhir dan meletakkan keper­cayaan mereka sepe­nuhnya kepada sistem per­adilan AS.

Obama memerintahkan Ralls untuk mencabut proyeknya, yang rencananya akan mem­bangun pembangkit listrik tenaga angin dekat lokasi la­tihan pasukan angkatan laut di Oregon. Kabarnya, di sana AS melakukan uji coba misil tak berawak. Pihak AS khawatir mengenai kerahasiaan latihan tersebut jika perusahaan Chi­na, milik dua eksekutif dari grup Sany, tetap mendirikan kincir angin.

Meski berdasarkan hukum AS, presiden memiliki otoritas yang luas untuk menjaga ke­amanan rahasia negara, pihak eksekutif perusahaan menolak untuk mundur.

“Kami yakin kami akan menang dalam kasus ini karena kami tidak bersalah. Kami yakin hukum Amerika tidak memihak dan sangat adil,” ujar pejabat Ralls Wu Jialiang dalam konferensi pers di Bei­jing, kemarin.

Wu mengatakan bahwa Oba­ma telah melewati batas ke­kuasaanya sebagai presiden dengan menentukan syarat penjualan dan tidak adil kepada perusahaan sesuai dengan pe­raturan AS. Ralls mencatat bahwa mereka rugi lebih dari 20 juta dolar AS atau sekitar Rp 193 miliar atas pembatalan proyek tersebut.

Meski demikian, Tim Xia, pengacara yang mewakili Ralls mengakui, kasus ini sangat berat. “Akan sangat sulit me­me­nangi kasus ini. Namun, saya masih optimis bahwa negara ini dijalankan atas hukum yang membuat semua orang sama di mata hukum,” tutur Tim.

Tidak hanya masalah dengan Ralls Corp, komite kongres AS juga telah mendesak peru­sahaan AS untuk meng­hen­tikan kerja sama dengan dua perusahaan telekomunikasi China, Huawei Technologies Co Ltd dan ZTE Corp., atas dasar keamanan rahasia ne­gara.  [rmol/hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa