post image
KOMENTAR
MBC.  Anggota Satpol PP Kota Banjar sebentar lagi akan dilengkapi senjata air soft gun. Padahal sebelumnya sempat menuai kontroversi. Penambahan alat kelengkapan pengamanan diri ini diajukan dari APBD Banjar 2013.

Menurut Kepala Kantor Satpol PP Banjar, Eman Sulaeman, ajuan pengadaan enam pucuk air soft gun dari APBD Kota Banjar tahun 2013.

"Harga alat kelengkapan Satpol PP itu diperkirakan sebesar Rp 5 juta per pucuk," kata Eman, Rabu (17/10).

Dikatakan Eman, sebelumnya Satpol PP Banjar sudah melakukan pengadaan kepemilikan lima pucuk air soft gun secara swadaya oleh masing-masing anggota Satpol PP Banjar untuk kepentingan olah raga.

"Menyusul pentingnya kepemilikan air soft gun untuk jaga diri dan pengamanan para pejabat, seiring kian dekatnya Pemilihan Umum, baik Pilgub Jabar, Pilwalkot maupun Pileg mendatang, sehingga kami berupaya melakukan penambahan senjata tersebut untuk dipergunakan para Kepala Seksi di Lingkungan Satpol PP," katanya.

Eman menolak jika kepemilikan senpi itu untuk gagah-gagahan. Semua calon pemilik air soft gun mesti lulus sejumlah ujian psikotes sesuai ketentuan hukum yang berlaku.

Ditambahkan Eman, Satpol PP Kab Garut dan Bandung Barat, saat ini sudah dilengkapi air soft gun lebih dahulu dan hingga kini tidak menemui kendala. [dem] 

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas