post image
KOMENTAR
Puluhan siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sokaraja, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa, membatik secara massal guna memperingati Hari Batik Nasional.

Mereka membatik tulis pada kain sepanjang 20 meter yang dibentangkan di antara penyangga gedung terbuka di sekolah itu.

Selain membatik secara massal, puluhan siswa lainnya juga membuat seni grafiti batik pada tembok pagar sekolah, membuat kerajinan dari kain batik, dan mengikuti lomba peragaan busana batik.

Wakil Kepala SMAN 1 Sokaraja Bidang Kesiswaan Mulyono mengatakan kegiatan memperingati Hari Batik Nasional ini baru pertama kali digelar SMAN 1 Sokaraja.

"Kegiatan ini ditujukan untuk melestarikan batik sebagai budaya asli Indonesia. Apalagi seni batik pernah diklaim oleh Malaysia," katanya.

Menurut dia, peringatan Hari Batik Nasional ini bukan sekadar kegiatan seremoni yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Sokaraja.

"Kami juga membekali siswa kelas 10 dan 11 dengan muatan lokal berupa Seni Membatik," katanya.

Bahkan, kata dia, lulusan SMAN 1 Sokaraja juga akan mendapatkan sertifikat membatik.

Dengan demikian, kata dia, keberadaan seni batik di Sokaraja yang merupakan sentra batik di Kabupaten Banyumas dapat tetap terjaga dan lestari sepanjang masa.

Salah seorang siswa Kelas 10-6 SMAN 1 Sokaraja, Refita mengaku senang mengikuti lomba peragaan busana batik bagi para siswa dan guru yang diselenggarakan di sekolahnya.

"Saya sangat bangga menggunakan busana batik. Oleh karena itu, saya telah mempersiapkan diri untuk mengikuti lomba ini sejak kemarin," katanya. [ant/arp]

Bank Sumut Kembalikan Fitrah Pembangunan, Kembangkan Potensi yang Belum Tergali

Sebelumnya

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam