post image
KOMENTAR
MBC. Dua orang tewas sementara 50 lainnya selamat dalam kecelakaan tenggelamnya kapal motor di laut Palue, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur.

Korban meninggal berasal dari Desa Tuanggeo, yakni Nandes (70) dan Lamber (20).

Begitu disampaikan Kepala Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangannya yang diterima redakasi sesaat tadi, Sabtu (29)

Peristiwa naas ini terjadi Jumat kemarin (28/9) pukul 17.15 Wita saat kapal melintas Kepulauan Palue saat menuju Desa Maluiwu dari Desa Lidi. Dari catatan, kapal ditumpangi 52 orang.

"Kapal tenggelam setelah dihantam gelombang," ungkap Sutopo.

Kapal motor tersebut baru dibuat dan mau uji coba berlayar sekitar pulau. Naas, setelah berlayar sekitar 5 mil kapal kayu tersebut tenggelam. Kapal sendiri tidak dilengkapi pelampung.

"Korban tidak ada yang rawat inap dan hanya kembali ke rumah masing-masing,"demikian Sutopo.[rmol/hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas