post image
KOMENTAR
MBC. Abdul Rasyid, yang mengadukan admin situs www.triomacan2000.net ke Polda Metro Jaya kemarin sudah tahu bahwa artikel Siapa Triomacan2000? Berikut Admin Operator Sekaligus Misinya tidak ada lagi di situs tersebut. Rasyid satu dari tiga orang yang namanya disebut dalam situs itu.

"Ya tadi malam mereka hapus," kata Rasyid kepada Rakyat Merdeka Online pagi ini (Selasa, 25/9).

Situs tersebut menuding bahwa Rasyid dan dua nama orang lainnya adalah pengelola akun Twitter @TrioMacan2000, yang selama ini mengungkap kasus-kasus korupsi.

Dengan pencabutan nama mereka, Rasyid semakin yakin, bahwa pengelola situs itu memang pengecut. "Ini semakin menunjukkan kalau mereka memiliki mental kerdil dan pengecut," tegas Staf Khusus Menko Perekonomian, Hatta Rajasa ini.

Namun, meski namanya sudah tidak ada lagi disebut dalam situs tersebut, politikus PAN ini menegaskan bahwa proses hukum harus terus dilanjutkan.

"Tidak berarti dengan dihapus artikel yang berisi nama-nama akun tersebut berarti persoalan selesai. Kasus hukumnya terus berlanjut," ungkapnya.

Proses hukum ini perlu untuk dilanjutkan agar menjadi pelajaran untuk ke depannya. "Karena bukti-bukti sudah kuat. Hal ini juga untuk menjadi pelajaran bagi siapapun agar tidak sembarangan dan suka melakukan fitnah," demikian Rasyid. [rmol/hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas