post image
KOMENTAR
MBC. Serangan Israel ke Iran bakal menyebabkan Perang Dunia III. Hal itu disampaikan pejabat Brigadir Jenderal Amir Ali Hajizadeh, Komandan Divisi Kedirgantaraan Pasukan Garda Revolusi Iran.

Menurut Hajizadeh, serangan Israel, dengan atau tanpa bantuan AS, bakal membuat negara-negara lain di kawasan Iran bakal ikut serta. Mereka memihak salah satu sisi, baik Iran atau Israel.

“Mustahil untuk membayangkan hanya bakal terjadi perang murni antara Iran dan Amerika Serikat atau rezim Zionis (Israel),” katanya.

“Kita tidak bisa mem­ba­yang­kan bahwa negara-negara di kawasan Timur Tengah bakal bersikap netral jika perang antara Israel dan Iran pecah,” tandasnya.

Menurut Hajizadeh, Iran akan menargetkan pangkalan militer AS di wilayah Bahrain, Qatar, dan Afghanistan jika Israel me­nyerang. Sedangkan, Wakil Komandan Pengawal Revolusi Brig­jen Hossein Salami mengatakan, Iran tidak lagi peduli tentang ancaman dari Israel.

“Kami tak mengkhawatirkan lagi akan adanya ancaman dari Rezim Zionis (Israel),” kata Salami menurut Sepah News, situs berita resmi Garda Revolusioner.

Menurutnya, dalam perang selama dekade terakhir, Israel telah mengalami pem­balasan keras dari negara-negara Islam dan tidak lagi diang­gap sebagai ancaman bagi Iran.

“Jika Zionis benar-benar menyerang Iran, itu akan memberikan kesempatan bersejarah bagi Revolusi Islam untuk menghapus (Israel) dari muka bumi,” kata­nya. Salami menambahkan, batalion infanteri Iran mampu menghancurkan Israel dalam sehari.

Salami mengatakan bahwa Iran saat ini memiliki kekuatan besar dan mampu melawan di berbagai bidang. “Kami tidak berniat un­tuk memulai perang. Tapi jika seseorang memulai perang melawan kami, kami akan merespons dan menyerang tanpa berhenti,” tambahnya. [rmol/hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa